Ini bukan murni tulisan saya. Ini adalah tulisan dari salah satu marketer ternama: Seth Godin.
Pada April 2009, dalam blog-nya, Seth menulis sebuah cara unik untuk men-validasi sebuah ide. Di beri nama : First, Ten.
Secara sederhananya, begini caranya:
- Cari 10 orang. 10 orang yang mempercayaimu, menghormatimu, ataupun membutuhkanmu
- Ceritakan produk atau yang kamu kerjakan pada mereka.
- Jika mereka suka produkmu, mereka akan mencari orang lain yang mungkin juga suka.
- Jika mereka tidak suka, kamu butuh produk baru.
Setelah saya baca, cara ini cukup masuk akal. Namun memang masih sangat debate-able.
Kenapa?
Masuk akal karena jika orang terdekat kalian suka, secara tidak langsung cara untuk menjualnya akan jauh lebih mudah. Semakin mudah, maka akan semakin cepat menghasilkan sesuatu.
Masih bisa diperdebatkan karena ada beberapa orang dengan kemauan keras yang bisa mencari market diluar orang terdekatnya.
Semua ada konsekuensinya, setuju atau tidak itu keputusan Anda.