Produktivitas dan kemalasan itu bukan lawan kata.
Tapi sebuah tautan.
Untuk memenuhi sebuah paru-paru dengan udara baru, Anda perlu membuang nafas terlebih dahulu.
Untuk dapat mengkonsumsi makanan rutin, Anda perlu buang air.
Bagaimana wadah bisa terisi, jika rongga dalamnya penuh ?
Malas sejenak artinya membuat rongga agar bisa diisi kembali.
Lalu bagaimana jika seharian hanya rebahan?
Tidak papa, lanjutkan.
Suatu saat kamu akan mengenal rasa lapar, dan kamu mulai bergerak dengan sendirinya.
Mulai mencari makan, lalu kembali bermalas-malasan.
Mungkin itu akan berlangsung beberapa lama.
Dan kamu mulai berpikir untuk bagaimana agar bisa merasa kenyang lebih lama ?
Dan kamu mulai memikirkan tabungan, usaha, investasi, dan hal lainnya yang punya potensi memperpanjang rasa ‘kenyang’-mu.
Dan saat kamu sudah terlalu kenyang, jangan lupa bermalas-malasan.
Kamu butuh itu.
Jangan serakah, ingat tujuan awalmu.
~ Nuha Fadh ~